Terakhir diperbarui: 30 Maret 2022
Setelah Anda mengirimkan informasi kontak Anda di halaman ini, kami akan memberi Anda Layanan Pemberitahuan untuk memberi tahu Anda mengenai informasi produk terbaru kami. vivo (selanjutnya dalam dokumen ini disebut sebagai "kami") adalah penyedia Layanan Pemberitahuan ("Layanan") dan organisasi yang bertanggung jawab untuk data pribadi yang diproses terkait dengan Layanan. Kami peduli terhadap privasi Anda dan menganggap penting agar Anda tahu mengapa dan bagaimana kami memproses data pribadi Anda. Di dalam Persyaratan Privasi untuk Layanan Pemberitahuan ini ("Persyaratan"), kami dengan ini mencakup konten berikut:
Baca Persyaratan ini secara saksama dan pastikan bahwa Anda telah memahami praktik yang kami lakukan mengenai data pribadi Anda sebelum Anda menyetujui dan mulai menggunakan Layanan tersebut. Anda tidak wajib menyetujui pemrosesan data Anda yang berkaitan dengan Layanan, tetapi harap perhatikan hal berikut: JIKA ANDA TIDAK MENYETUJUI PERSYARATAN INI ATAU JIKA ANDA MEMBATALKAN PERSETUJUAN, ANDA TIDAK AKAN BISA MENGGUNAKAN LAYANAN.
Setelah persetujuan Anda terhadap Persyaratan ini, kami akan mengumpulkan data pribadi yang Anda kirimkan di halaman ini, termasuk nama, nomor telepon, dan alamat email Anda, untuk menghubungi Anda, memahami maksud pembelian dan saran Anda, serta mengirimi Anda pemberitahuan tentang informasi produk terbaru kami.
Namun, dasar hukum lainnya mungkin berlaku pada keadaan tertentu sebagaimana dinyatakan dalam Bagian 2 Kebijakan Privasi kami.
Kami peduli tentang perlindungan data pribadi Anda. Kami telah menempatkan tindakan keamanan yang tepat, termasuk, tetapi tidak terbatas pada enkripsi dan teknik penganoniman, yang didesain untuk melindungi data pribadi Anda dari penggunaan yang tidak berwenang, kerusakan, atau kehilangan. Kami akan berupaya sebaik mungkin untuk melindungi data pribadi Anda. Jika Anda menduga adanya penggunaan yang tidak berwenang, kerusakan, atau kehilangan data pribadi Anda, segera beri tahu kami menggunakan perincian kontak yang ditetapkan di bawah.
Kami akan menahan data pribadi Anda selama periode yang diperlukan untuk tujuan pemrosesan yang disebutkan di atas, atau sebagaimana diwajibkan oleh Anda atau undang-undang yang berlaku. Lebih konkretnya, kami akan menahan data pribadi yang Anda kirimkan di halaman ini selama tidak lebih dari tiga tahun sejak tanggal data tersebut dikumpulkan. Di samping itu, kami akan menahan data pribadi yang diproses untuk tujuan pembuatan faktur atau transaksi hingga tujuh tahun sejak tanggal penerbitan faktur atau penyelesaian transaksi.
Setelah periode retensi berakhir, kami akan menghapus atau menganonimkan data pribadi Anda, kecuali diwajibkan lain oleh peraturan dan perundang-undangan yang berlaku.
Untuk menyediakan tingkat perlindungan data yang sama seperti negara/wilayah pengguna serta merespons permintaan pengguna dengan lebih efisien, lokasi tempat data disimpan berbeda-beda untuk pengguna yang ada di negara/wilayah yang berbeda. Lihat bagian Penyimpanan dan Transfer Internasional di Kebijakan Privasi kami untuk mencari tahu tempat data pribadi Anda disimpan.
Kami sendiri yang akan memproses data Anda atau dengan menggunakan perusahaan afiliasi kami atau penyedia layanan yang bertindak atas nama kami. Harap perhatikan bahwa kami telah menandatangani perjanjian perlindungan data dengan penyedia layanan yang disebutkan di atas dan mereka akan menyediakan perlindungan untuk data Anda pada standar yang tidak kurang dari tingkat perlindungan yang kami berikan terhadap data Anda. Jika tidak, kami hanya akan berbagi data Anda ketika diperlukan untuk merespons proses hukum atau permintaan dari otoritas yang kompeten sesuai dengan undang-undang yang berlaku.
Karena kami beroperasi secara internasional, dan agar Anda dapat menggunakan produk kami di seluruh dunia, data pribadi Anda mungkin ditransfer kepada atau diakses oleh entitas kami yang ada di seluruh dunia. Kami mematuhi undang-undang mengenai transfer data pribadi antarnegara untuk membantu memastikan data Anda dilindungi, ke mana pun data tersebut ditransfer.
Anda memiliki berbagai hak yang berkaitan dengan data yang kami simpan mengenai Anda.
Untuk melaksanakan hak Anda (seperti penarikan persetujuan, perbaikan, penghapusan, pembatasan pemrosesan, penolakan, atau portabilitas data, tergantung pada undang-undang perlindungan data yang berlaku), gunakan perincian kontak yang ditetapkan di bawah.
Di samping itu, Anda berhak untuk mengajukan pengaduan kepada otoritas pengawasan.
Jika Anda memiliki pertanyaan tentang Persyaratan ini atau pemrosesan yang kami lakukan terhadap data pribadi Anda, jika Anda perlu melaporkan masalah atau menghubungi Petugas Perlindungan Data kami, atau jika Anda ingin menggunakan salah satu hak Anda sesuai dengan undang-undang perlindungan data dan privasi, ketuk di sini atau gunakan perincian kontak di bawah. Kami akan segera menangani permintaan Anda tanpa penundaan, dan dalam batas waktu yang ditentukan oleh undang-undang perlindungan data yang berlaku.
Email: privacy@vivo.com
Persyaratan ini dapat diperbarui dari waktu ke waktu. Kami akan memberi tahu Anda melalui metode yang sesuai mengenai setiap perubahan yang signifikan. Semua praktik yang disebutkan di dalam Persyaratan ini akan dilakukan sesuai dengan Kebijakan Privasi kami, yang juga berisi perincian lebih lanjut mengenai praktik yang kami lakukan.